Intip Biaya Kuliah di Seoul National University untuk Mahasiswa Internasional
Kamu pasti sudah tidak asing dengan Seoul National University (SNU), kan? SNU adalah salah satu universitas paling bergengsi dan menempati peringkat #1 di Korea Selatan, versi QS WUR 2024.
Berdiri sejak tahun 1946, SNU telah menjadi tempat lahirnya banyak pemimpin, ilmuwan, dan tokoh terkenal di berbagai bidang. Dengan kampus yang luas dan fasilitas kelas dunia, tidak heran kalau banyak yang bilang SNU adalah kampus terbaik di Korea.
Nah, buat kamu yang mau kuliah di SNU, salah satu hal yang harus dipertimbangkan adalah biaya kuliahnya. Yuk, kita cari tahu!
Profil Singkat Seoul National University
SNU berdiri pada 1946, tepat setelah Korea merdeka dari penjajahan Jepang. Awalnya, SNU merupakan gabungan dari 10 institusi pendidikan tinggi yang ada di sekitar Seoul. Tujuannya menjadi pusat pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Korea.
Seiring berjalannya waktu, SNU berkembang pesat dan jadi salah satu universitas terbesar di Korea. Kampusnya yang luas dan indah di Gwanak, Seoul Selatan, jadi rumah bagi puluhan ribu mahasiswa dari berbagai penjuru dunia.
SNU punya banyak fakultas dan program studi unggulan yang bisa kamu pilih. Beberapa yang paling populer, antara lain Teknik, Kedokteran, Administrasi Bisnis, dan Hukum.
Biaya Kuliah untuk Program Sarjana
Untuk mahasiswa internasional, biaya kuliah di SNU memang sedikit lebih mahal dibandingkan mahasiswa domestik. Tapi tenang aja, SNU juga menyediakan banyak beasiswa untuk mahasiswa internasional, kok!
Biaya kuliah per semester untuk mahasiswa internasional juga bervariasi tergantung fakultas pilihanmu.
Secara umum, biayanya berkisar antara 4.000.000 KRW (sekitar 47 juta rupiah) hingga 8.000.000 KRW (sekitar 94 juta rupiah).
Sama seperti mahasiswa domestik, kamu juga perlu membayar biaya tambahan seperti biaya pendaftaran, administrasi, dan fasilitas.
Biaya Kuliah untuk Program Pascasarjana
Biaya Kuliah untuk Program Master
Biaya kuliah program master di SNU bervariasi tergantung fakultas dan program studi yang kamu pilih.
Secara umum, biaya per semester untuk program master berkisar antara 4.500.000 KRW (sekitar 53 juta rupiah) hingga 9.000.000 KRW (sekitar 106 juta rupiah).
Biaya Kuliah untuk Program Doktoral
Untuk program doktoral, biaya kuliah per semester sedikit lebih tinggi dibandingkan program master.
Secara umum, biayanya berkisar antara 5.000.000 KRW (sekitar 59 juta rupiah) hingga 10.000.000 KRW (sekitar 118 juta rupiah).
Biaya Hidup di Seoul
Selain biaya kuliah, kita juga harus mempertimbangkan biaya hidup di Korea. Mulai dari akomodasi, makan, transportasi, dan lain-lain.
Biaya Akomodasi
Ini nih, salah satu pengeluaran terbesar buat mahasiswa. Ada dua pilihan utama, yaitu asrama kampus atau sewa apartemen.
Asrama Kampus:
- Keuntungan: Lebih murah, dekat dengan kampus, fasilitas lengkap (laundry, dapur bersama, ruang belajar), dan bisa lebih mudah bergaul dengan mahasiswa lain.
- Kekurangan: Kamar biasanya lebih kecil, aturan yang lebih ketat, dan kadang harus berbagi kamar dengan teman sekamar.
- Biaya: Sekitar 300.000 - 600.000 KRW per bulan (sekitar 3,5 juta - 7 juta rupiah).
Sewa Apartemen:
- Keuntungan: Lebih bebas, privasi lebih terjaga, bisa memilih lokasi yang strategis, dan ukuran kamar biasanya lebih besar.
- Kekurangan: Lebih mahal, harus cari sendiri, dan biaya tambahan seperti listrik, air, dan internet.
- Biaya: Bervariasi tergantung lokasi, ukuran, dan fasilitas. Secara umum, biaya sewa apartemen studio di Seoul berkisar antara 500.000 - 1.000.000 KRW per bulan (sekitar 5,9 juta - 11,8 juta rupiah).
Biaya Makan
Makanan di Seoul bisa dibilang cukup terjangkau, apalagi kalau kamu suka makanan Korea. Ada banyak pilihan tempat makan murah meriah di sekitar kampus dan di pasar tradisional.
- Makan di Kantin Kampus: Sekitar 3.000 - 5.000 KRW per porsi (sekitar 35 ribu - 59 ribu rupiah).
- Makan di Restoran: Sekitar 8.000 - 15.000 KRW per porsi (sekitar 94 ribu - 176 ribu rupiah).
- Masak Sendiri: Ini pilihan paling hemat, sekitar 200.000 - 300.000 KRW per bulan (sekitar 2,3 juta - 3,5 juta rupiah) untuk bahan makanan.
Biaya Transportasi
Seoul punya sistem transportasi umum yang sangat baik, jadi kamu tidak perlu khawatir soal mobilitas.
- Kartu T-Money: Ini kartu pintar yang bisa kamu gunakan untuk naik bus, subway, dan taksi. Isi ulang kartunya sesuai kebutuhan.
- Biaya Transportasi Umum: Sekitar 1.250 KRW per perjalanan (sekitar 15 ribu rupiah).
- Biaya Taksi: Lebih mahal, sekitar 3.000 KRW untuk jarak dekat (sekitar 35 ribu rupiah).
Biaya Lain-lain
Selain biaya-biaya di atas, kamu juga perlu menyiapkan anggaran untuk pengeluaran lain-lain, seperti:
- Buku dan Alat Tulis: Sekitar 50.000 - 100.000 KRW per semester (sekitar 590 ribu - 1,1 juta rupiah).
- Hiburan: Tergantung gaya hidupmu, tapi siapkan sekitar 50.000 - 100.000 KRW per bulan (sekitar 590 ribu - 1,1 juta rupiah) untuk nonton bioskop, konser, atau nongkrong di kafe.
- Pulsa dan Paket Data: Sekitar 30.000 - 50.000 KRW per bulan (sekitar 350 ribu - 590 ribu rupiah).
Total Perkiraan Biaya Hidup
Secara keseluruhan, perkiraan biaya hidup bulanan untuk mahasiswa di Seoul berkisar antara 1.000.000 - 2.000.000 KRW (sekitar 11,8 juta - 23,6 juta rupiah).
Tapi ingat, ini hanya perkiraan, ya! Biaya hidupmu bisa lebih tinggi atau lebih rendah tergantung gaya hidup dan pilihan akomodasi.
Nah, itulah dia perkiraan biaya kuliah di Seoul National University (SNU), Korea Selatan. Tapi, semua pengeluaran itu bisa jadi nol rupiah kalau kamu daftar beasiswa, lho!
Kalau mau tahu apa saja beasiswa kuliah ke Korea Selatan, kamu bisa mengunjungi media sosial dan laman resmi Kobi Education. Kobi menyediakan berbagai informasi seputar beasiswa dan kuliah ke luar negeri!
Semoga berhasil, ya!
Kalo biaya kuliahnya, masih masuk akal sih. Bahkan beberapa kampus di Indonesia aja lebih mahal sbnrnya. Alasan kenapa aku kuliah di luar juga Krn Indonesia LBH mahal dan terlalu banyak biaya macem2 ga jelas.
Cuma kalo korsel biaya hidup memang ga murah. JD hrs prepare budget itu juga dengan serius.
Aku pun ada plan mau sekolahin anak2' nanti di LN , tp msh prefer di negara tetangga yg amat sangat terjangkau. Kecuali ntr ada rezeki lebih, atau ada beasiswa, baru bisa di lokasi lebih jauh.
Ya allah, lumayan besar jg ya, pengennya kalo kesana sih beasiswa ya biar lebih ringan. Btw info dari kobe nya lengkap banget ya
Masih murah itungannya gak sampe 200 juta. Masih asia juga jadi mudiknya deket lahh.
Kalau di sana jurusan unggulannya apa ya? Ada kelas internasional?
Dilema emak2 nih klo mikirin anak kuliah ke luar negeri. Satu sisi pengen anak dpet pengalaman dan pendidikan yg lebih baik, tpi juga suka kepikiran sndiri klo anak jauh2. Padahal anak masih SD, tpi emang perlu persiapan dri skrg sih utk biaya2nya, apalagi utk biaya hidup disana
SNU ini sempet aku pantengin banget tahun lalu, punya wishlist lanjut sekolah S2 di LN hehehe namun itu dia biaya hidup di Korea Selatan lumayan tinggi. Serta ada beberapa kondisi juga yang kurang memungkinkan. Jadi, memang belum bisa ku wujudkan. Maybe nanti aku wujudkan buat anak ku jika mrreka memang menginginkan berkuliah di luan negeri.
Nah, dengan adanya artikel mendetail terkait rincian biaya kuliah dan biaya kehidupan di Korea Selatan pastinya sangat membantu para calon mahasiswa/i supaya lebih mempersiapkan diri serta mempersiapkan keuangan.
Berburu beasiswa pun sangat menarik nih bagi yang suka belajar dan punya target yang jelas terkait pendidikan formal. Thank you artikel mendetailnya mba 🥰
Dengan kualitas fasilitasnya di sana sih, make sense lah biaya hidup segitu... selain itu, kuliah di luar negeri mengasah kemandirian lebih besar dibanding kuliah di luar kota saja. Thank you sdh saharing detil sampe biaya hidupnya ya kak... bermanfaat banget...
Wah, menarik sekali informasinya! SNU memang universitas yang sangat bergengsi. Meski biaya kuliahnya cukup tinggi, tapi investasi untuk masa depan ya. Semoga ada banyak beasiswa yang bisa dimanfaatkan mahasiswa internasional.
Pertama tahu SNU juga dari drakor dan ternyata nie universitas adalah universitas no 1 di Korsel yang mana para mahasiswanya gak main-main karena buat masuk aja test nya dh susyah yaaa...
Kalo mau hemat irit memang asrama jadi pilihan terbaik tapi ya resikonya banyak aturan itu ya mba...buat yg ingin meneruskan pendidikan di Korsel artikel ini bisa jadi salah satu bahan referensi nya ya :)
Buat biaya kuliahnya sebenarnya menurut saya masuk akal karena ya di luar negeri tapi biaya bulanan untuk kehidupan sehari-hari termasuk besar ya, masak sendiri saja sebesar itu biayanya tapi kalau misalnya dapat beasiswa sepertinya bisa mengurangi pengeluaran dan di sana boleh kerja nggak sih? siapa tahu bisa nambah-nambah biaya sehari-hari
perlu persiapan finansial jauh-jauh hari jika ingin melanjutkan studi ke luar negeri.
Yes SNU ini terkenal bagus di korea, bahkan sepertinya mendapat posisi di rangking dunia.
Biaya semesternya juga termasuk standart menurutku, sebanding juga dengan kualitas pendidikannya
Duh, SNU... 😍😍😍
Sering muncul di drakor ya
Biaya pendidikannya masih relatif terjangkau untuk ukuran kampus bagus di luar negeri ya
Biaya hidup bisa menyesuaikan ya
Klo mau hemat ya tinggal pilih astama kampus dan masak sendiri
Transportasi umum disana juga murah dan mudah didapat
Hmm, haruskah caca bsk kuliah di SNU 😆😆😆
Gimana rasanya se-alumni sama Lee Sang Yoon, Lee Ha Nee, Lee Soo Man, Bang Si Hyuk sama istri tercintanya Abang Rain, mami Kim Tae Hee?
Ini jadi penyemangat banget siih.. Selain memang termasuk SKY University, lulusan SNU juga pastinya dapet linked yang mantep dari para alumnusnya.
Kalau menghitung biayanya, asa no different ama kuliah di Indo yaa..
Except for biaya hidup dan hura-huranya.. apalagi banyak cafe dan konser. Hiissh!!
Sambil cari beasiswa, sambil part-timer job, sabi sih aku rasa yaa..
SNU ni bergengsi banget ya kampusnya, kualitasnya oke banget.. ternyata biaya kuliahnya tidak terlalu besar, paling biaya hidup seperti makan dan rumah yang besar ya, Korea gitu lho...